Karya Tulis Ilmiah

Institut Teknologi Nasional - Bandung

PERANCANGAN & KONSEPSI FASILITASI PUSAT DESAIN PRODUK, PRODUKSI DAN PEMASARAN MARMER DI PROPINSI SULAWESI SELATAN

ABSTRAK

Propinsi Sulawesi Selatan merupakan penghasil marmer kualitas tinggi di kawasan Indonesia timur. Jenis dan karakteristik visual marmer Sulawesi Selatan berbeda dari kawasan lain di Indonesia, yaitu memiliki variasi corak dan komposisi tekstur yang sangat beragam. Deposit marmer yang besar di Sulawesi Selatan ini belum dimanfaatkan optimal, karena banyak diproduksi hanya dalam bentuk slab marmer atau potongan besar yang dijual ke luar negeri, seperti Korea Selatan, Amerika Serikat dan Australia. Karena hanya dijual dalam bentuk bongkahan, maka harga marmer menjadi sangat rendah. Pemerintah Propinsi Sulawesi Selatan memiliki keinginan yang sangat kuat untuk mengembangkan industri marmer melalui peningkatan kemampuan desain dalam merancang dan memproduksi aneka jenis produk berbahan dasar marmer, seperti yang telah dikembangkan di Citatah Jawa Barat dan Tulung Agung Jawa Timur. Penelitian ini merupakan langkah awal untuk menemukan potensi kreatif yang dimiliki para perajin marmer di kawasan Sulawesi Selatan, untuk dikembangkan sebagai pusat desain marmer yang produktif dan memenuhi pasar produk marmer di kawasan Indonesia timur dan sekitarnya.

Dibuat oleh : Edi Setiadi Putra
E-mail: edsetia@itenas.ac.
Kata kunci :  Marmer, Sulawesi Selatan, Desain Produk, Kreatif

PERANCANGAN & KONSEPSI FASILITASI PUSAT DESAIN PRODUK,  PRODUKSI DAN PEMASARAN MARMER DI PROPINSI SULAWESI SELATAN