Karya Tulis Ilmiah

Institut Teknologi Nasional - Bandung

STUDI SIFAT-SIFAT REOLOGI ASPAL YANG DIMODIFIKASI LIMBAH TAS PLASTIK

ABSTRAK

Salah satu usaha mengurangi kerusakan jalan akibat beban yang berlebih (overloading) adalah menaikan mutu campuran beraspal melalui peningkatan mutu aspal (bitumen). Untuk meningkatkan mutu aspal dapat dilakukan dengan menambahakan bahan aditif seperti polimer, tetapi harga polimer di Indonesia masih relatif mahal Penggunaan limbah tas plastik bekas sebagai bahan aditif dalam meningkatkan mutu aspal merupakan usaha inovatif dalam material perkerasan jalan dan juga dapat mengurangi kerusakan lingkungan akibat limbah plastik. Penelitian ini dilakukan dengan cara menambahkan limbah plastik ke dalam bitumen untuk menaikkan mutu aspal. Tujuan penelitian adalah mengetahui pengaruh limbah plastik sebagai aditif terhadap sifat reologi aspal. Aspal murni pen 60/80 dan persentase penambahan plastik ke dalam bitumen sebesar 0,5%, 1%, 2% dari berat aspal. Pengujian yang dilakukan pada studi ini adalah penetrasi, berat jenis, daktilitas, viskositas, kehilangan berat dan penetrasi setelah kehilangan berat. Hasil uji aspal plastik menunjukkan bahwa limbah plastik memberikan pengaruh yang signifikan terhadap penetrasi, titik lembek dan nilai daktilitas. Secara keseluruhan, penggunaan limbah plastik sebagai bahan aditif pada aspal menunjukkan pengaruh peningkatkan mutu bitumen lebih baik dari aspal murni. Pada umumnya hasil uji sifat reologi aspal mendekati persyaratan aspal polimer.

Dibuat oleh : Rezza Permana, ST. ,  Dr. Ir. Imam Aschuri, MSc. (edelweiss_pirates@yahoo.co.id,  aschuri@itenas.ac.id)

Kata Kunci : Reologi Aspal,modifikasi, limbah plastik.

Keterangan :  Makalah ini disampaikan  dan di muat pada  Simposium XIII FSTPT, Universitas Katolik Soegijapranata, 8-10 Oktober 2010, Semarang   ISBN: 979-95721-2-13

STUDI SIFAT-SIFAT REOLOGI ASPAL YANG DIMODIFIKASI
LIMBAH TAS PLASTIK