Karya Tulis Ilmiah

Institut Teknologi Nasional - Bandung

MODEL OPTIMISASI PERAWATAN PAHAT DENGAN MEMPERTIMBANGKAN FAKTOR YANG MEMPENGARUHI UMURNYA

ABSTRAK

Proses produksi merupakan tulang punggung perusahaan manufaktur yang berupaya menghasilkan produk dengan kualitas terbaik, yaitu produk yang sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan perusahaan. Pahat merupakan salah satu tools yang digunakan. Faktor-faktor yang mempengaruhi umur pahat itu sendiri adalah waktu pemotongan, temperatur pahat, penampang geram, kecepatan potong, gaya potong spesifik, dan besaran panas terpadu. Penelitian sebelumnya telah membahas mengenai faktor yang mempengaruhi umur pahat yaitu jenis material, belum ada pertimbangan faktor temperatur yang dapat mempengaruhi umur pahat. Perawatan membutuhkan biaya yang tidak sedikit, sehingga apabila terjadi kesalahan dalam memilih cara perawatan akan menimbulkan biaya tambahan yang cukup besar. Hampir seluruh energi pemotongan diubah menjadi panas melalui proses gesekan antara geram dengan pahat dan antara pahat dengan benda kerja. Umur pahat sangat berpengaruh terhadap penentuan keputusan perawatan pahat yang terdiri tiga kebijakan yaitu Do Nothing, Maintenance, dan Replacement. Pemilihan cara perawatan dengan model optimisasi menggunakan pemrograman dinamis probabilistik berdasarkan kriteria minimasi total biaya perawatan. Model optimisasi menggunakan pemrograman dinamis probabilistik berdasarkan kriteria minimasi total biaya perawatan dapat mengakomodasi perawatan pahat.

Dibuat Oleh: Fifi Herni M, Hendro Prassetiyo, Revina Astriyanti R
E-mail: fifi@itenas.ac.id
Kata Kunci: umur pahat, maintenance, pemrograman dinamis probabilistik, minimisasi total biaya
Keterangan: Makalah ini dimuat dalam Prosiding “Seminar Nasional IV Manajemen dan Rekayasa Kualitas

MODEL OPTIMISASI PERAWATAN PAHAT DENGAN MEMPERTIMBANGKAN FAKTOR YANG MEMPENGARUHI UMURNYA