Karya Tulis Ilmiah

Institut Teknologi Nasional - Bandung

PENGKAJIAN KUALITAS SIFAT MEKANIS MATERIAL BAMBU LAMINASI UNTUK DITERAPKAN PADA DESAIN PRODUK FURNITUR YANG BERKONSTRUKSI SAMBUNGAN KNOCKDOWN

ABSTRAK

Hasil mengujian kekuatan tekan pada bambu laminasi yang berbentuk batang menunjukkan kemampuan menahan beban hingga mencapai 170 kg/cm2. Sedangkan pada struktur sambungan yang dibentuk dari dua modul bambu laminasi dapat mencapai kekuatan tekan antara 155 ‐390,5 kg/cm2. Kekuatan tekan yang dimiliki oleh material bambu laminasi yang berbentuk batang dan yang telah dibuat menjadi sambungan, jika dibandingkan dengan kekuatan tekan alami bambu Gigantochloa Apus Kurz (bambu Apus/ bambu Tali) sebesar 504 kg/cm2, dinilai mengalami penurunan. Hal ini terjadi akibat kualitas daya rekat perekat yang mengikat setiap lembaran bambu pada material eksperimental tersebut belum cukup baik. Namun kekuatan material tersebut dinilai masih layak dan dapat digunakan sebagai bahan struktur penopang produk‐produk furnitur. Disamping itu material bambu laminasi ini dinilai memiliki keunggulan lain yaitu kemampuan fisik untuk dibentuk dengan teknik cetak sehingga dapat menghasilkan bentuk‐bentuk lain seperti bentuk lengkungan yang tidak dimiliki oleh batang bambu konvensional. Pada penelitian ini dilakukan beberapa pengujian yang berkaitan dengan sifat‐sifat mekanis bambu laminasi agar material tersebut menjadi layak untuk digunakan sebagai bahan baku utama sebuah produk fungsional. Studi kasusnya adalah pemanfaatan material bambu laminasi pada produk furnitur yang menggunakan sistem konstruksi knock down. Produk yang menggunakan system konstruksi tersebut memiliki titik‐titik kritis yang mengalami pembebanan ekstrim seperti pada struktur kaki, struktur penopang jok, dan struktur sambungan antar komponen. Selain itu produk furnitur dengan sistem konstruksi knock down memiliki peluang pasar yang cukup baik sehingga membuka peluang bagi para pelaku usaha yang bergerak dibidang pengolahan bambu dan furnitur.

Dibuat Oleh : Yusril Irwan, Mohamad Arif W.
Kata Kunci : Bambu, laminasi, sifat mekanis, knock down

PENGKAJIAN KUALITAS SIFAT MEKANIS MATERIAL BAMBU LAMINASI UNTUK DITERAPKAN PADA DESAIN PRODUK FURNITUR YANG BERKONSTRUKSI SAMBUNGAN KNOCKDOWN