Karya Tulis Ilmiah

Institut Teknologi Nasional - Bandung

KAJIAN PEMUKIMAN TRADISIONAL KAMPUNG CIHERANG – SUBANG

ABSTRAK

Perumahan sebagai hasil dari kebudayaan manusia yang terbentuk secara bertahap dalam kurun waktu yang relatif lama seiring dengan perkembangan masyarakat dan kebudayaan setempat tidak lepas dari pengaruh perkembangan masyarakat didalamnya yang selalu dinamis mengikuti perkembangan zaman. Pada pemukiman tradisional di Indonesia yang memiliki filosofi-filosofi yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari hingga kedalam konsep bentuk arsitektur hingga kini masih dipertahankan dengan memegang teguh filosofi dan konsep bentuk tradisional di daerahnya masing-masing. Jawa Barat yang memiliki beragam kebudayaan mulai dari Betawi hingga Sunda pun hingga kini mempertahankan nilai-nilai luhurnya tersebut. Arsitektur tradisional Sunda yang memiliki nilai filosofi tinggi ini-pun dibeberapa daerah masih dipertahankan dengan baik oleh keturunannya. Filosofi dan konsep hidup yang diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan pemukimannya ini memiliki nilai logis dan supranatural yang dapat bersifat mutlak untuk di lakukan. Dalam kenyataannya dilapangan terapan filosofi ini selain pada kehidupannya, dapat juga dilihat dengan jelas bahwa nilai-nilai filosofi tinggi ini diterapkan pada pemukiman tempat mereka tinggal baik pada tatanan massa maupun gubahan massa bangunannya itu sendiri. Kondisi geologi yang berkontur mempengaruhi bentuk pemukiman tradisional Sunda seperti halnya berpengaruh ke bentuk pemukiman pada umumnya. Namun filosofi-filosofi yang terkandung menjadikan kampung-kampung tradisional Sunda ini menjadi unik. Kampung Ciherang yang merupakan kampung tradisional Sunda yang terletak di Kabupaten Subang ini pun memiliki bentuk kampung dan bangunan yang didasari oleh filosofi-filosofi dan konsep bentuk arsitektur tradisional ini memiliki ke khas-an sehingga perlu di analisa untuk dapat mengidentifikasi bentuk arsitektur tradisionalnya.

Dibuat oleh : Dwi Kustianingrum, Rintha Asmara Suryanata, Rio Mirfiza

E-mail:  kustianingrumdwie@yahoo.co.id

Kata Kunci :

Keterangan :  Makalah ini  merupakan Laporan Penelitian

KAJIAN PEMUKIMAN TRADISIONAL KAMPUNG CIHERANG – SUBANG