Karya Tulis Ilmiah

Institut Teknologi Nasional - Bandung

Visible Light Communication (VLC)

ABSTRAK

Cahaya tampak adalah cahaya yang terlihat oleh mata manusia normal dengan panjang gelombang 380 sampai 750 nm. Sampai saat ini, cahaya tampak dimanfaatkan oleh manusia hanya sebagai penerangan saja. Akan tetapi, pada beberapa penelitian telah dibuktikan bahwa cahaya tampak dapat dimanfaatkan dalam sistem komunikasi. Teknologi Visible Light Communication (VLC) adalah sebuah sistem komunikasi yang memanfaatkan cahaya tampak sebagai media dalam komunikasi antar perangkat. Dengan adanya penelitian ini, manusia dapat berkomunikasi atau bertukar informasi hanya dengan cahaya lampu yang menggantikan media wireless yang menggunakan gelombang radio. Informasi yang dikirim pada sistem ini berupa data. Pada penelitian ini, data yang digunakan berupa bit pulsa yang dibangkitkan dari Function Generator. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah cara mentransformasikan informasi yang berupa sinyal listrik menjadi cahaya oleh transmitter VLC. Cahaya yang mengandung informasi tersebut akan dikirimkan melalui media wireless. Dan selanjutnya cahaya tersebut diterima oleh receiver VLC dengan bantuan photodiode sebagai sensor cahaya. Bit pulsa yang dikirimkan oleh Function Generator melalui transmitter VLC dan akan ditampilkan di Oscilloscope setelah melalui receiver KC menggunakan media cahaya tampak. Alhasil, Sistem Transceiver (Transmitter-Receiver) VLC telah berhasil diimplementasikan dimana sistem dapat bekerja dengan baik pada fiekuensi 400 Hz – 65 Wlz dun jarak maksimum adalah 6,4 meter.

Dibuat oleh : Lita Lidyawati, Arsyad Ramadhan Darlis, Lucia Jambola, Muhammad Saeful
Alamat e-mail: litalidyawati3@gmail.com, arsyad@itenas.ac.id, lucia@gmail.com, msaefulnurul@gmail.com
Kata kunci : Visible Light Communication @LC), Data, Function Generator
Keterangan : Karya ilmiah ini dimuat pada Prosiding Seminar Nasional- XIV Rekayasa dan Aplikasi Teknik Mesin di Industri
Kampus ITENASĀ  Bandung, 1-2 Desember 2015

Visible Light Communication (VLC)